Inilah Penampakan Gedung Hisami, Alhamdulillah Selesai

Gedung Hisami
Gedung Hisami
Jauh sebelum dimulainya pembangunan gedung Hisami, kami sering bersuara nyaring, mengajak, memelas, memohon dan meminta bantuan kepada para agnia, para dermawan dan simpatisan, itu adalah, bagaimana caranya agar kami bisa membangkitkan semangat berjuang untuk agama kepada orang lain, tapi bukan karena kami paling baik dalam beragama, malah justru hanya itulah perjuangan kami, dengan harta, kemampuan kami sangat terbatas, maka dengan kemampuan bersuara dan kemampuan tenaga, insya alloh kami siap berjuang.

Dengan cara apapun kami lakukan demi tercapainya satu tujuan mulia, baik itu mengajak, memohon, dan meminta bantuan, kami tidak malu, kami tidak gentar dengan hambatan apapun, karena satu tekad yang kuat, kami ingin membuktikan bahwa masih ada sedikit suara kami untuk agama kami, masih ada sedikit tenaga kami untuk memmuliakan guru guru kami, masih ada harapan besar kami untuk mewujudkan cita cita kami, yaitu berdirinya satu bangunan gedung untuk sekretariat Hisami, yang menjadi kepanjangan tangan Pesantren Almamater kami Yaitu Miftahul Khoer yang kami cintai, yang kami banggakan, walaupun belum maksimal, dan tidak akan bisa membalaskan jasa guru guru kami.

Hisami Itu Seperti Apa?


Anggota Hisami hanyalah manusia biasa yang banyak kekurangannya, tidak akan laju kencang seluruh anggota hisami, kalau tanpa ada ketua yang menjadi motor penggerak, tidak akan terwujud bangunan megah Hisami kalau kami tidak di bimbing ketua kami, tidak akan beres bangunan hisami kalau tanpa bendahara yang sabar memberikan solusi agar kami bisa melangkahkan kaki untuk terus mencari biaya, tidak akan nampak seperti ini bangunan hisami, kalau tanpa ada guru guru kami untuk terus optimis dalam perjuangan, satu kata dari kami, kaulah guru guru kami yang terbaik dalam hal ini, dan hal apapun.

Orang berhak memandang bahwa, hisami itu besar, orang juga mungkin banyak menyangka wah terhadap kemajuan hisami, namun sebetulnya, keberhasilan hisami bukan karena hisami itu sendiri, tapi oleh karena pihak pihak yang selalu mendukung, mengawasi, menasehati, memotivasi, serta membimbing hisami sampai saat sekarang ini.

Motor Penggerak Hisami


Apalah artinya organisasi Hisami, yang hanya sekumpulan orang orang biasa, yang tidak bisa berbuat apa apa, yang tidak mempunyai kelebihan apapun, hisami hanyalah sekelompok orang orang yang haus akan bimbingan, yang lapar akan arahan, lemah dan tidak bertenaga, kalau tanpa adanya do'a dan nasihat guru guru kami, kalau tanpa adanya motivasi guru guru kami, niscaya hisami hanyalah nama belaka, dan kalau tanpa ada pihak pihak yang empati dan ingin berjuang  bersama hisami, niscaya hisami tidak akan melaju, Hisami layaknya sebuah wayang, yang bisa terbang dan bertindak, oleh karena adanya dalang, dalang adalah guru kami, penayagan adalah rekan yang selalu bergandeng tangan untuk kemajuan hisami.

Terima kasih Miftahul Khoer, Terima kasih Aki Haji, terima kasih Mang Haji, terima kasih para dewan kiyai dan nyai, engkaulah motivator kami, engkaulah motor penggerak kami.

Akhirnya, kami atas nama ketua, bendahara dan seluruh jajaran pengurus hisami,  dengan mengucapkan Alhamdu lillaahi robbil 'aalamiin, Gedung Sekretariat HISAMI telah selesai 100%, dengan waktu pekerjaan selama 1 tahun 22 hari, dari mulai pada hari Ahad tanggal 22 Syawal tahun 1441H bertepatan dengan tanggal 14 juni 2020 M, dan selesai pada hari Senin tanggal 24 Dzulqo'dah bertepatan dengan tanggal 05 Juli 2021 M, dengan luas badan bangunan 9,75 x 12,70.

Gedung Sekretariat HISAMI sendiri memakan biaya sebesar Rp 521.911.823,- (tdk termasuk konsumsi, bahan material dan shodaqoh lainnya, yg kami perkira kan bantuan bantuan di luar uang, kurang lebih Rp 250.000.000 jutaan), dengan rincian sumber dana sebagai berikut :

1. Shodaqoh dari para agnia dan simpatisan sebesar  : Rp 235.749.000,-

2. Dari Program Geser (gerakan seribu rupiah) selama 23 bulan sebesar : Rp 222.986.700,-

3. Prosentase koropak jum'at sebesar : Rp 3.946.800,-

4. Dari Kas Hisami sebesar : Rp 59.229.323,-

Selain menerima bantuan berupa uang, kami pun menerima pula bantuan berupa semen dari para hamba Allooh , sebanyak 715 zak, semen, dan banyak lagi bantuan bantuan lainnya.

Akhirnya,, Terimakasih kepada jajaran kepengurusan Hisami, Anggota HISAMI yg telah berjuang tanpa lelah sesuai dg motto dari HISAMI, "HISAMI ADALAH ORGANISASI PENGABDIAN", para donatur dan juga simpatisan, semoga kebaikan semuanya berbuah surganya Alloh ta'ala dan Keridloan-NYA.

Selesai sudah Gedung Sekretariat HISAMI, dan kini kita sambut tugas kita selanjutnya, yaitu pembangunan Lantai 2 Asrama Fatimah Azzahra.

Sebagai bahan pertimbangan anda semua kali lampirkan nomor rekening, apabila ada diantara anda semua, terpanggil hati untuk memberikan dukungan materil demi lancarnya program Pembangunan Asrama Fatimah Azzahra ini, semoga anda semua menjadi maklum. Namun sebelumnya, sebaiknya anda hubungi dulu pihak terkait, atau datangi dulu alamat Sekretariat Pondok Pesantren Miftahul Khoer Kp. Cibaregbeg Desa Pasirbatang Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Nomor Rekening :
445501006283534 Atas nama Ijuddin Malebari
ini merupakan rekening untuk semua pihak, beliau adalah salahsatu dewan kiai pondok pesantren miftahul khoer, yang juga termasuk keluarga besar pendiri pesantren.
No HP/WA ; 085 294 696 917
a/n KH. 'Izzuddin Al-Malaebari

Posting Komentar

0 Komentar

Geliat Pesantren Terpencil di Indonesia 2026